
Palangka Raya – MTsN 1 Kota Palangka Raya kembali meraih prestasi membanggakan melalui peserta didiknya, Farhan Shehzad Adyatama, yang berhasil meraih Medali Perunggu pada ajang Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) Tahun 2025 kategori IPA Terintegrasi. Kompetisi tingkat nasional tersebut diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI pada 10–14 November 2025 di Asrama Haji Grand El Hajj, Cipondoh, Kota Tangerang, Provinsi Banten.
Farhan tampil mewakili Provinsi Kalimantan Tengah setelah melalui seleksi tingkat provinsi. Pada babak nasional, ia bersaing dengan ratusan peserta dari berbagai provinsi dan memperoleh pendampingan dari guru IPA MTsN 1 Kota Palangka Raya, Erika Candraningrum dan Nur Hapsyah.
Kepala MTsN 1 Kota Palangka Raya, Dr. Rita Sukaesih, S.Pd., M.Si., menyampaikan apresiasi atas pencapaian tersebut dan menegaskan bahwa prestasi Farhan merupakan bukti kualitas pembinaan akademik di madrasah. Ia juga menambahkan bahwa keberhasilan ini menjadi motivasi bagi madrasah untuk terus meningkatkan mutu pembelajaran sains dan pengembangan riset peserta didik.
Pihak madrasah memberikan ucapan selamat kepada Farhan Shehzad Adyatama, serta para pembimbing Erika Candraningrum dan Nur Hapsyah, atas dedikasi dan kerja keras yang telah mengantarkan MTsN 1 Kota Palangka Raya meraih prestasi di tingkat nsional.
Kontributor: Tim Humas MTsN 1 Kota Palangka Raya